Here we are!

Here we are!

Minggu, 01 Desember 2013

Perpustakaan (Laga Erlangga C / MIA 2.1 / 20



Perpustakaan

                Perpustakaan adalah tempat yang disediakan untuk pemeliharaan dan penggunaan koleksi buku dsb. Perpustakaan biasanya dijaga oleh pustalawan atau orang yang bergerak dibidang perpustakaan / ahli perpustakaan.
          Ruang atau gedung perpustakaan berbeda dengan tempat penyimpanan buku karena di gedung perpustakaan umumnya terdapat fasilitas untuk membaca buku seperti buku, meja, kursi dan rak buku. Selain itu di perpustakaan juga terdapat fasilitas penunjang yang lain seperti computer, wifi, AC, toilet, dan masih banyak lagi.
          Buku adalah lembar kertas yang berjilid, berisi tulisan atau kosong, dan merupakan sesuatu yang digunakan untuk tempat menulis dan membaca.
          Pengelompokan buku di perpustakaan disusun berdasrkan aturan DCC (Decimal Dewey Classification) untuk mempermudah menemukan buku yang ada. Setiap buku diberi kode dan dikelompokkan berdasarkan aturan DCC tersebut. Contohklasifikasi pemberian kode DCC yaitu 000 untuk buku karya umum, 100 untuk buku tentang filsafat dan psikologi, 200 untuk buku tentang agama, 300 untuk buku tentang ilmu social, 400 untuk buku tentang ilmu bahasa, 500 untuk buku tentang ilmu pasti, 600 untuk buku tentang pengetahuan praktis, 700 untuk buku tentang kesenian dan olahraga, 800 untuk buku tentang kesusastraan, dan 900 untuk buku tentang biografi dan geografi.
Kode buku diatas juga masih dapat diklasifikasikan lagi, misal karya umum, buku yang termasuk dalam karya umum adalah ensiklopedia, pemograman komputer, kamus, dsb. Psikologi dan filsafat, terdapat buku psikotes, psikologi dsb. Kode 200 terdapat buku pendidikan agama, hadis-hadis agama, hukum tentang agama, dsb. Ilmu social memuat buku tentang sejarah, akuntansi, manajemen, antropologi dsb. Ilmu bahasa memuat buku bahasa Jepang, Indonesia, Inggris, Jerman, peribahasa dsb. Ilmu pasti memuat buku fisika, kimia, matematika, biologi, dsb. Pengetahuan praktis  memuat buku ensiklopedia, buku pintar, ilmu komputer, dsb. kesenian dan olahraga memuat buku tentang atletik, seni musik, seni rupa, seni tari dsb. Kesusastraan memuat  puisi, pantun, cerpen, dsb. Biografi dan geografi memuat buku  bermacam-macam biografi tokoh, geografi, dsb.


Laga Erlangga C
MIA 2.1/20

Tidak ada komentar:

Posting Komentar